PROF. DR. SUBROTO PENASEHAT MEDCO GRUP, MENINGGAL DUNIA

Matalensapos | Jakarta~~ 20 Desember 2022 – Penasehat Medco Grup Prof. Dr. Subroto meninggal dunia pada Selasa, 20 Desember Pukul 16.25 WIB di Jakarta. Sejak bergabung di Medco Group, almarhum banyak memberikan ide dan nasehat bagi Perusahan sehingga mampu berkiprah di level nasional dan internasional.

“Manajemen dan Keluarga Besar Medco Grup berduka cita yang sedalam-dalamnya dan akan sangat kehilangan Beliau. Jasa dan suri tauladan yang Beliau tunjukkan akan selalu menjadi panutan bagi kami,” ujar Direktur Utama PT Medco Energi Internasional Tbk Hilmi Panigoro

Subroto lahir pada 19 September 1923. Bapak yang dijuluki “Tokoh Minyak Indonesia segala Zaman” ini berasal dari Surakarta. Beliau dikenal sebagai tokoh yang mengabdikan diri di bidang perminyakan. Jabatan penting yang dijabat diantaranya Menteri Pertambangan & Energi serta Sekjen OPEC, dan terakhir sebagai penasehat di PT Medco Energi Internasional Tbk.

zainal abidin pjt

Kabupaten Aceh Timur Terima Penghargaan Dari KPPN Tercepat Penyaluran DD Tahun 2022 Pj. Bupati: Penghargaan Ini Kita Dedikasikan Untuk Para Keuchik

Matalensapos| Aceh Timur~~IDI RAYEUK — Pemerintah Kabupaten Aceh Timur menerima penghargaan sebagai Kabupaten Tercepat Penyaluran Dana Desa dari Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), di Langsa 20 Desember 2022.

Penghargaan yang diserahkan oleh Kepala KPPN Langsa Anonom Cony Fetti Sitinjak diterima langsung oleh Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah, BPKD, Drs. Irfan Kamal, dan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong, DPMG, Adlinsyah, S.Sos, M.Ap.

“Pemberian apresiasi ini sebagai penghargaan atas upaya Pemerintah Kabupaten Aceh Timur dalam upaya realisasi penyaluran Dana Desa dan Bantuan Langsung Tunai (BLT) hingga Desember 2022 kepada 513 desa,” kata Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Langsa Anonom Cony Fetti Sitinjak

Anonom menambahkan Kabupaten Aceh Timur merupakan kabupaten yang tercepat diantara Kota Langsa dan Kabupaten Aceh Tamiang dalam menyalurkan dana Desa dan Bantuan Langsung Tunai BLT Dana Desa.

“Kita harapkan Dana Desa dan BLT Desa yang telah dialokasikan dapat mendorong pembangunan serta mendukung perekonomian masyarakat di wilayah Kabupaten Aceh Timur,” kata Anonom.

Sementara itu , Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah BPKD Drs. Irfan Kamal, M.Si mengucapkan terimakasih kepada KPPN yang telah memberi apresiasi Pengharagaan ini.

“Pengharagaan ini tidak terlepas dari kerjasama dan peran para Keuchik dan OPD terkait dalam penyiapan terhadap penyaluran BLT- DD yang dimaksud,” kata Irfan

Sementara itu Pj. Bupati Aceh Timur, Ir. Mahyuddin, M.Si mengucapkan terimakasih kepada KPPN seraya mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya kepada OPD terkait dan para Keuchik se- Aceh Timur dalam menyukseskan percepatan penyaluran BLT DD kepada masyarakat Kabupaten Aceh Timur.

“Kami atas nama masyarakat dalam Kabupaten Aceh Timur mengucapkan terimakasih serta mendedikasikan penghargaan ini kepada para Keuchik dalam Pemerintah Kabupaten Aceh Timur,” kata Pj.Bupati Seraya mengharapkan Keluarga Penerima Manfaat ( KPM) dapat memanfaatkan sebaik-baiknya guna mendukung perekonomian masyarakat.

zainal abidin pjt

Ini Kata Mantan Ketua Percasi Terkait Atlet Catur Aceh Tmur

Matalensapos | Aceh Timur ~~”Saya Salut Atlet Catur Aceh Timur Bisa Meraih Medali Emas”
Demikian ungkapan Mantan Ketua Umum Pengkab Percasi Aceh Timur, Muslim Z, S.Pd.,M.Pd saat bertemu Pengurus Percasi Aceh Timur dan sejumlah Wartawan diruang kerjanya, Selasa 20 Desember 2022.

Muslim yang kini menjabat sebagai Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Aceh Timur saat di tahun 2011 yang lalu pernah menjabat sebagai Ketua Umum Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Catur Seluruh Indonesia( PERCASI).

Ia menceritakan sejarah prestasi yang pernah didapat oleh Atlet Catur Aceh Timur dahulunya pada setiap event bergengsi Se-Aceh selalu hanya dapat membawa pulang medali perunggu saja.

Seingatnya hanya pada tahun 2009 saja saat itu event Pekan Olah Raga Daerah ( PORDA) , Atlet Catur pernah merebut medali Perak namun sebelum dan sesudahnya hanya memperoleh medali perunggu.Sehingga dikalangan para peduli catur Aceh Timur dikenal dengan bahasa “budaya perunggu”.

Muslim Z, S.Pd.,M.Pd memberi apresiasi kepada Ketua Percasi pengkab Aceh Timur karena telah berhasil meraih emas di PORA XIV 2022 DI Pidie.

” meskipun sekarang ini saya tidak lagi sebagai Ketua Percasi, Namun dengan sejujur saya mengatakan kebanggaan dan salut dengan prestasi yg diraih atlet catur Aceh Timur pada PORA XIV di Pidie baru-baru ini. Dengan kepengurusan yang dipimpin oleh Ketua yang baru ini yaitu Bapak Abdul Manaf AB saya melihat banyak sekali perubahan yang positif serta kemajuan yang luar biasa.
Belum ada pemimpin Percasi Aceh Timur yang mampu mempersembahkan medali emas. Baru dalam kepengurusan Bapak Abdul Manaf dan Ketua Harian Bapak Kasmidi Panjaitan, S.IP yang dapat membuktikan karyanya untuk Aceh Timur.” Jelas Muslim.

zainal abidin pjt

Kasi Intelrem 045/Gaya Hadir Dalam Penyerahan Penghargaan P4GN Award 2022

Matalensapos | Pangkalpinang ~~Kepala Seksi Intelijen Kasrem 045/Gaya Kolonel Inf Dikdik Sadikin mewakil Danrem Brigjen TNI Ujang Darwis, MDA menghadiri acara penyerahan penghargaan P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) Selasa 20/12/ 2022 di Hotel Fox Haris, Kelurahan Bukit Besar Kecamatan Girimaya Pangkalpinang.

Pemberian Award (Penghargaan) P4GN ini kepada Kabupaten/Kota se Provinsi Kepulauan Babel dan Prekursor Narkotika Awards Tahun 2022 oleh Pemerintah Provinsi Kepulauan Babel.

Adapun Kabupaten/kota yang menerima penghargaan P4GN Award Tahun 2022 yaitu: Peringkat 1 Kabupaten Bangka Barat, Peringkat 2 Kota Pangkalpinang dan Peringkat 3 Kabupaten Bangka.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan penandatangan kesepakatan bersama Menolak Narkoba” War on Drugs ” oleh seluruh undangan dan peserta yang hadir.

Kabankesbangpol Babel Tonny Batubara selaku ketua penyelenggara dalam acara tersebut menyampaikan peredaran Narkoba saat ini khususnya di Provinsi Kepulauan Babel, sangat memprihatinkan karena menyasar ke kalangan masyarakat terutama generasi muda.

Oleh karena itu Pemerintah Provinsi Babel sangat mengapresiasi para Kepala daerah yg telah berperan mengkampanyekan “Perang melawan Narkoba.

Penilaian yang dilakukan atas kerjasama Tim terpadu dan penilaian seobyektif mungkin , terutama aksi/program kerjasama terpadu dengan semua unsur terkait, maupun langkah penanganan ,sebagai bukti kita serius mencegah peredaran maupun penyalahgunaan Narkoba.

Sementara Pj Gubernur yang di wakili oleh Staf Ahli Gubernur Rofiko Mukmin dalam sambutannya sekaligus membuka resmi kegiatan menyampaikan bahwa pelaksanaan Kegiatan P4GN Award Provinsi Kepulauan Babel dalam rangka menyukeskan Progran Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika diperlukan peningkatan peran pemerintah daerah dan masyarakat.

Dalam Permendagri No 12 Tahun 2019 disebutkan pelaksanaan fasilitasi P4GN dan Prekursor Narkotika dilakukan oleh Perangkat Daerah terkait dengan dikoordinasikan oleh Perangkat Daerah dan yang melaksanakan adalah urusan pemerintah bidang Kesatuan Bangsa dan Politik.

Ia melanjutkan bahwa Direktur Jenderal Poltik dan Pemerintah Umum Permendagri RI mengoordinasikan bahwa pelaksanaan fasilitasi P4GN dan Prekusor Narkotika dilaksanakan oleh Provinsi, Kab/Kota dan Kecamatan dengan menyusun rencana aksi daerah yang dilaksanakan sesuai dengan Inpres No.2 Tahun 2020.

Ditambahkannya Tingkat Provinsi pembinaan dan pengawasan P4GN oleh Gubernur, Tingkat Kab/Kota oleh Bupati/Walikota sedangkan tingkat Kecamatan dan Kelurahan/Desa oleh Camat***Dodi/R.H. Penrem 045/Gaya.